Selasa, 19 Juni 2012

Cara Membuka Password Proteksi Sheet Excel | Excel Sheet Protection Password Remover


Aplikasi yang mampu membuka password open (password yang dibutuhkan untuk membuka) file Excel sudah banyak tersedia di internet, bahkan saya sendiri sudah pernah membagikannya di sini. Tapi, aplikasi itu hanya membuka password agar file bisa dibuka saja, sementara banyak file Excel yang tidak dipassword open tapi dilindungi dengan password proteksi sheet.

Proteksi password pada sheet (lembar kerja) Microsoft Excel bertujuan agar isi dari setiap cell di sheet itu tidak ada yang mengganti, karena mungkin saja berisi rumus-rumus penting yang tidka boleh diganti. Namun adakalanya kita ingin mengganti rumus tersebut karena sudah tidak sesuai dengan kebutuhan. Proteksi sheet juga mencegah kita untuk mengganti format (seperti jenis huruf, ukuran huruf, warna, ukuran kertas, margin, dll). Jika kita bisa membuka proteksi sheet ini maka kita akan bisa mengganti format untuk disesuaikan dengan keinginnan/kebutuhan.

Kali ini saya berbagi sebuah add-in (alat tambahan) untuk Microsoft Excel agar bisa membuka password sheet yang dilindungi password. Add-in ini saya dapatkan dari salah seorang blogger yang namanya akan muncul saat Anda menjalankan add-in ini.

Add-in ini sudah saya uji, dan bekerja dengan cepat dan berhasil. Password yang melindungi sheet bisa langsung hilang. Cara pakainya adalah:
  1. Buka file Excel yangt akan dibuka kunci sheet-nya
  2. Jalankan unprotect.xla
  3. Jika muncul notice, klik Enable Macros
  4. Klik tab Add-Ins pada file Excel di langkah nomor 1 (di ujung atas paling kanan)
  5. Klik "lepas koncian"
  6. OK
  7. OK
  8. OK
  9. Selesai.

Hebat bukan??? Selamat mencoba.

Download Mediafire:
(Sehubungan filenya sudah dihapus MF, saya sudah upload kembali filenya di postingan lain. Klik linknya di bawah ini)

http://nanakasep.blogspot.com/2012/10/buka-proteksi-password-pada-sheet.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar